Skip to main content

1 Minggu, 2 Pulau dan 2 Seleksi Terlampaui

Senin, 12 Februari 2018
Di dalam bus, perjalanan pulang dari Surabaya ke Pasuruan.
Z: “Mas Acay, kekhawatiranku beneran terjadi. Jadwal Final Interview UOI (PT. Unilever Oleochemical Indonesia) tanggal 21-22 Februari. Sedangkan, jadwal Direct Assessment Indonesia Mengajar-ku tanggal 22 Februari.”
A: “Wah, sulit itu. Perjalanan dari Surabaya ke Sei Mangkei 1 hari sendiri lho. Dan nggak boleh ada perjalanan di atas jam 4 sore.”

Di rumah.
Z: “Ayah, jadwal Final Interview UOI sudah keluar. Aku minta tanggal 21 Februari aja. Minta dipesankan tiket pesawat langsung ke Jakarta sore/malam harinya juga. Tanggal 22-nya seleksi Indonesia Mengajar di Jakarta. Aku sudah bilang Mbak Atin mau bermalam di kosannya.”
A: “Lho, kamu ndak bisa kayak gitu! Kalau jadwal dari mereka 2 hari ya ikuti dulu. Merugikan diri kamu sendiri itu.”
Z: “Ndak, aku sudah bilang minta interview tanggal 21 Februari aja dan kata HR-nya boleh, nanti interview-ku bisa dijadwalkan di awal. Aku mau ikut seleksi Indonesia Mengajar juga.”
Dan perdebatan berlanjut... *sensor*

***

Akhirnya?
Alhamdulillah, Allah memberi kesempatan untuk mengikuti keduanya. 
Allah sangat baik, bukan? :")

Senin- Rabu, 19-21 Februari 2018
Lagi-lagi mengucap syukur kepada Allah. Kali ini diberi kesempatan menginjakkan kaki di salah satu pulau terbesar di Indonesia, Pulau Sumatera, tepatnya di Provinsi Sumatera Utara. Tidak perlu memikirkan biaya transportasi dan akomodasi pula. Btw, ngapain Zi ke sana? Aku memang tidak banyak bercerita soal ini ke banyak orang, termasuk teman-teman terdekatku. Entah mengapa aku biarkan mengalir begitu saja, aku jalani dengan biasa-biasa saja, bukan dengan semangat menggebu-gebu yang biasanya aku tunjukkan ketika aku benar-benar memperjuangkan sesuatu. Yang penting, orang tua senang melihat anaknya yang sekian bulan "hanya melakukan apa yang ingin dilakukan di rumah" akhirnya bisa menjalani seleksi kerja hingga tahap akhir. 

Di Bandara Kuala Namu, Deli Serdang, Sumatera Utara
Yap, tanggal 20-21 Februari lalu, aku mengikuti Pre-Final Interview dengan Factory Manager dan Final Interview dengan Managing Director program Management Trainee PT. Unilever Oleochemical Indonesia di Sei Mangkei, Sumatera Utara. Jauh? Poool. Dari Bandara Kuala Namu, Deli Serdang, masih sekitar 2,5 - 3 jam perjalanan, itu pun sudah sekitar 1/3 atau 1/2 perjalanan lewat tol. Kata driver yang mengantar jemput kami, dulu bisa mencapai 4-5 jam perjalanan sebelum ada tol. Pedalaman? Sebenarnya, tidak juga. Ya seperti desa, dengan perkebunan kelapa sawit dan karet yang memenuhi hampir seluruh pemandangan di tepi jalan. Tapi ada Kota Pergadangan juga, area barisan ruko-ruko di sepanjang jalan, sudah ada Indomaret, Alfamart, Alfamidi, dan beberapa ekspedisi yang berarti "kalau gitu, kita bisa online shopping ya haha", celetuk salah satu temanku yang sama-sama mengikuti interview.

Dan jika ditanya kesan mengikuti interview UOI ini, menurutku cukup menantang. Sejak initial interview, Leaderless Group Discussion (LGD), hingga final interview, dilakukan dengan menggunakan Bahasa Inggris. Apalagi interviewer saat final interview dari Managing Director yang merupakan orang luar negeri. Ditambah lagi para interviewer juga menanyakan beberapa pertanyaan technical yang sebenarnya termasuk dalam dasar-dasar keilmuan teknik kimia sendiri (sesuai jurusanku). Jadi pembelajaran juga untuk yang ingin bekerja di perusahaan besar, seperti BUMN, multinasional, dsb, coba lebih ditingkatkan lagi kemampuan Bahasa Inggris kalian ya, ditambah juga dengan pemahaman mengenai basic knowledge yang sesuai dengan bidang keilmuan kalian, pemahaman mengenai final project yang telah dilakukan, dan coba berlatih soal-soal Fundamental Engineering Test untuk yang berlatar belakang teknik. Poin plus juga untuk kalian yang memiliki pengalaman berorganisasi, karena tidak jarang pula interviewer mengajukan pertanyaan mengenai  pengalaman dan juga case memanajemen orang lain, dsb.

Kamis, 22 Februari 2018
Rabu sore masih di UOI Office. Rabu malam sudah pindah tempat ke Pulau Jawa :"D
Capek? Iya. Tapi aku sangat sangat ingin dan rasanya harus mengikuti Direct Assessment Indonesia Mengajar hari Kamis ini. Baru sampai kos Mbak Atin sekitar jam setengah 1 dini hari. Baru benar-benar bisa memejamkan mata sekitar jam 2. Bangun jam 5 kurang. Sangat kurang tidur. Padahal Alief sudah menyarankan jangan sampai begadang, hati-hati mengantuk dan kelaparan saat menjalani DA. Awalnya aku jadi khawatir perkataan Alief akan terjadi kepadaku. Namun, Alhamdulillah, Allah terlalu baik ya. Seperti ada energi positif yang membuatku selalu bersemangat menjalani DA hari itu. Meskipun serangkaian DA dilaksanakan mulai pukul 7 pagi dan berakhir sekitar pukul 5 sore, aku tidak merasakan kantuk dan kelelahan yang amat sangat. Alhamdulillah dipertemukan dengan teman-teman baru yang seakan-akan saling menularkan senyum, tawa, dan semangat satu sama lain sehingga bisa sama-sama menjalani DA dengan perasaan yang begitu menyenangkan dan tanpa beban. 

Aku tidak ingin bercerita banyak mengenai apa saja serangkaian proses DA Indonesia Mengajar, yang pasti ada seleksi wawancara dan Focus Group Discussion (FGD) seperti seleksi-seleksi pada umumnya. Dan karena nantinya kandidat-kandidat yang terpilih akan menjadi Pengajar Muda, maka ada juga Simulasi Mengajar. Berbagai cerita mengenai serangkain DA Indonesia Mengajar sudah banyak disampaikan oleh para alumni Pengajar Muda yang telah menjalani asam garam per-Indonesia Mengajar-an hehe. Jika kalian ingin merasakan pengalaman yang sesungguhnya, daftar menjadi Pengajar Muda selanjutnya ya! Testimoni dari aku sih, DA Indonesia Mengajar ini salah satu seleksi paling seru yang pernah aku ikuti, dan insya Allah yang tidak akan terlupakan. Pokoknya seru pooool :D

Peserta DA Indonesia Mengajar - 22 Februari 2018

Ini Group Bintang, bukan lagi Group C :D

Alhamdulillah, 1 minggu, 2 pulau dan 2 seleksi terlampaui.
"Itu cuma 4 hari, Zi."
"Iya, tapi aku keluar rumah sejak Senin pagi, dan sampai rumah Senin pagi selanjutnya. Hehe.." *maksa ya, biarin aja :"D

"Maka, nikmat Allah mana yang sanggup kamu dustakan, Zi?"
Dan secara tegas aku berani mengatakan, "Tidak ada!"


#latepost
#randomtalk
ZIR

Comments

  1. Assalamualaikum kak, saya tertarik sekali membaca pengalaman kakak terkait kedua seleksi tersebut. Saat ini saya juga baru mendaftar Unilever untuk bidang yang sama, tetapi saya dari jurusan kimia. Kira-kira pertanyaan seleksi awal nya tentang apa ya kak? Setelah tahap yang kakak jalani tersebut, apakah ada tahapan lain

    ReplyDelete
    Replies
    1. Wa'alaikumussalam. Maaf ya baru balas. Terima kasih ya sudah baca tulisan saya. Kalau seleksi awal, lebih banyak pertanyaan ttg diri sendiri, pengalaman organisasi/aktivitas selama kuliah, skripsi, ada beberapa teori saat kuliah yang lebih technical, dan komitmen kita. Setelah tahap awal, ada LGD (Leaderless Group Discussion), Kak. Good luck ya untuk seleksinya :)

      Delete
  2. Hai ka, saya mau tanya, kalau boleh tau rentang dari apply berkas sampai masuk ke initial interview berapa lama ya? Dan apakah baik lolos atau tidak akan diinformasikan?

    ReplyDelete
    Replies
    1. Hai, terima kasih sudah baca tulisan saya ya. Waktu saya ikut seleksi dulu, rentang waktnya termasuk cepat, hanya jarak beberapa hari. Iyaa, setelah initial interview semuanya akan mendapat pengumuman lolos ke tahap LGD atau tidak. Dan sepengalaman saya, langsung diumumkan pada hari yang sama dengan initial interviewnya.

      Delete
  3. hi ka, boleh tau gk kak, lulusan mt unilever kira2 salary nya sampe 2 digit gk?

    ReplyDelete
    Replies
    1. Halo, awal 2018 lalu, saya dapet offering MT belum sampai 2 digit ya, tapi sudah termasuk oke banget untuk ukuran freshgrad. Kalo sekarang bisa jadi sudah mendekati 10 mungkin ya.

      Delete
  4. tes teknikal dasar nya itu seperti apa ya ka kalo pengalaman kaka dulu contoh pertanyaan nya, seperti apa? apakah berkaitan juga dengan proses produksi/pengulangan oleochemical?

    ReplyDelete
  5. Hai ka, saya mau tanya soal FGD unilever oleochemical, pengalaman kaka dulu topik FGD nya seperti apa ya ka? Terimakasih

    ReplyDelete
  6. Assalamualaikum kak, saya tertarik sekali membaca pengalaman kakak terkait seleksi unilever oleochemical. Saat ini saya juga baru mendaftar Unilever untuk bidang yang sama. Kira-kira untuk tes TPBnya bagaimana ya kak? Terima kasih

    ReplyDelete
  7. Halo Kak Zi.. Terima kasih banyak buat tulisan dan sharing pengalamannya, Kak.. Perkenalkan Saya Tabita, dan saat ini sedang mengikuti proses seleksi MT UOI, Kak.. Untuk kemampuan lisan berbahas inggris Saya pribadi masih standar, Kak, cukup cering juga keceplosan bilang "e" waktu lagi mikir kata2 yg harus Saya ucapkan berikutnya.. Kira2 Kakak ada saran utk Saya Kak? Terima kasih sebelumnya Kak..

    ReplyDelete

Post a Comment